Tuk Bayar Utang

Ya Allah Tolonglah Hambamu Ini Dalam Melunasi Hutang



Ya Allah tolonglah hambaMu ini dalam melunasi hutang. Penggalan doa di atas pasti acap kali dipanjatkan atau dibaca oleh mereka yang sedang kesulita membayar hutang. Tidak ada yang salah dari permintaan tersebut.

Hanya saja yang menjadi pertanyaan, kenapa begitu seringnya kita meminta pertolongan agar hutang segera lunas, namun Allah belum memberikan pertolongan dengan masalah kita ? Apanya yang salah ? Apakah doa kita tidak didengar ?

Kalau Anda bertanya seperti itu, maka ciri Anda punya masalah. Pertama, dengan berkata kepada diri Anda "Apanya yang salah ?", itu pertanda Anda merasa tidak melakukan kesalahan apa pun. Padahal seyogyanya, manusia adalah tempat segala macam kesalahan dan lupa.

Yang harus Anda tanyakan kepada diri Anda adalah apa saja kesalahan yang pernah kita lakukan sampai kita mempunyai hutang sepeti itu. Telisik apa penyebabnya. Apakah kita pernah berhubungan dengan riba ? Apakah usaha kita pernah dicampuri dengan pinjaman bank ?

Boleh jadi doa kita yang belum dikabulkan adalah karena masih banyaknya dosa yang belum kita taubati, karena timbunan dosa akan sangat menghalangi menghujamnya doa untuk menembus langit. Tidak ada cara lain untuk menghilangkan dosa tersebut adalah bertaubat dari semua dosa yang telah dilakukan di masa lalu dan bertekad untuk tidak mengulanginya.

Pertanyaan yang ke dua, "Apakah doa kita tidak didengar?" Maka dengan pertanyaan seperti itu, sama saja kita tidak yakin kalau Allah Maha Mendengar dan tidak yakin kalau doa kita bakal dikabulkan. Kalau kita sudah berprasangka buruk kepada Allah, maka hasilnya adalah apa yang kita sangkakan.

Artinya, kalau kita menyangka doa kita tidak didengar Allah, maka Allah tak akan pernah mendengar permintaan kita. Mendengar saja nggak mau, apalagi mengabulkannya. Ingat bahwa Allah tergantung prasangka hama-Nya.

Jadi masalahnya adalah bukan dari bentuk kalimat doa yang kita panjatkan, bukan panjang pendeknya doa yang kita bacakan, tapi kesungguhan kita berdoa plus ibadah dan keyakinan-lah yang akan mengantarkan doa kita bisa dikabul oleh Allah.

Begitu pula dengan kalimat "Ya Allah tolonglah hamba-Mu ini dalam melunasi hutang", maka sebetulnya itu sudah cukup, Anda hanya perlu yakin dengan doa tersebut dan mengasahnya agar lebih tajam menembus langit dengan melakukan taubat dan menjaga berbagai ibadah baik yang wajib maupun yang sunat.

Tentu saja dilihat dari etika doa, doa semacam itu kurang adab, sebab sebuah doa hendaknya diawali dengan basmalah, hamdallah, sholawat barulah doa inti. Begitu pun setelah doa, hendanya diakhiri dengan sholawat dan hamdallah.

Adapun doa yang shahih yang bisa dibaca menurut hadits Nabi, salah satunya adalah yang akan Saya tulis di bawah ini yang dibaca ketika akan tidur.

اللَّهُمَّ رَبَّ السَّمَوَاتِ السَّبْعِ وَرَبَّ الْعَرْشِ الْعَظِيمِ رَبَّنَا وَرَبَّ كُلِّ شَيْءٍ مُنْزِلَ التَّوْرَاةِ وَالْإِنْجِيلِ وَالْقُرْآنِ فَالِقَ الْحَبِّ وَالنَّوَى لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ كُلِّ شَيْءٍ أَنْتَ آخِذٌ بِنَاصِيَتِهِ أَنْتَ الْأَوَّلُ لَيْسَ قَبْلَكَ شَيْءٌ وَأَنْتَ الْآخِرُ لَيْسَ بَعْدَكَ شَيْءٌ وَأَنْتَ الظَّاهِرُ لَيْسَ فَوْقَكَ شَيْءٌ وَأَنْتَ الْبَاطِنُ لَيْسَ دُونَكَ شَيْءٌ اقْضِ عَنَّا الدَّيْنَ وَأَغْنِنَا مِنْ الْفَقْرِ

“Wahai Allah Penguasa 7 Langit, ‘Arasy Yang Agung, dan Penguasa segalanya. Wahai Yang Menurunkan Taurat, Injil dan Al-Quran. Wahai Yang Membelah Biji dan Benih (menjadi tanaman). Tiada ilah selain Engkau. Aku berlindung kepada-Mu dari setiap kejahatan manusia yang jahat, sebab Engkau-lah yang menguasai ubun-ubunnya. Engkaulah yang pertama, yang tiada apa pun sebelum-Mu; dan Engkau-lah yang terakhir, yang tiada apa pun setelah-Mu. Engkau-lah yang dhahir, yang tiada apa pun di atas-Mu; dan Engkau-lah yang batin, yang tiada apa pun yang menghalangi-Mu. Lunasilah utang kami dan entaskan kami dari kefakiran.”

Ingat bahwa sungguh luar biasa pengaruh doa itu. Tak hanya menolak musibah dan meringankan bencana, namun doa bisa membalik itu semua menjadi karunia yang tak terhingga. Walau secara matematis jumlah harta kita takkan cukup untuk melunasi utang, tapi lewat doa, itu semua bisa teratasi. 



ATTENTION FOR MOSLEM !!! ABAIKAN JIKA ADA IKLAN YANG MENAWARKAN KARTU KREDIT/PINJAMAN BERBUNGA/RIBA/JIMAT DLL
Back To Top