Tuk Bayar Utang

Amalan untuk Mempercepat Melunasi Hutang



Karena blog ini khusus didekasikan buat orang-orang yang sedang mencari solsusi dalam membayar hutang, maka pasti banyak sekali artikel tentang amalan untuk mempercepat melunasi hutang yang bertebaran di sini, dengan judul yang berbeda tapi artikel yang mirip sama.

Ya, itu adalah bagian dari teknik Saya dalam menulis sebuah artikel dan mungkin ini juga bisa dikatakan teknik SEO dalam menjaring pengunjung. Perlu Saya jelaksan pula bahwa latar belakang Saya membuat blog tentang cara melunasi hutang ini, karena Saya juga sedang terlilit hutang.

Daripada Saya browsing terus hasilnya buat sendiri, lebih baik Saya browsing terus Saya filter tulisannya dan bagikan juga buat yang butuh. Mengapa informasinya perlu difilter ? Sebab yang Saya temui, banyak sekali informasi cara melunasi hutang tapi malah menyesatkan, misalnya dengan bank gaib, dana gaib, uang balik dan lain sebagainya.

Menurut Saya, itu lebih condong ke penipuan dan sangat jauh dari pendidikan agama Islam yang Saya pahami. Memang betul ada cara cepat kaya juga dalam Islam, namun bukan cara seperti itu yang ditawarkan dalam Islam, sebab ada cara tepat dalam meningkatkan kekayaan seperti shodaqoh, sholat dhuha, tahajjud, wirid ayat Al Quran, wirid asmaul husna dan lainnya yang jauh dari kesyirikan atau dosa.

Tentu saja usaha zhohir pun harus dijalankan seperti halnya Saya menulis blog ini yang berisi iklan pun adalah salah satunya. Saya dapat penghasilan blog ini karena memasang iklan dari Google disamping penghasilan lainnya.

Resep orang muslim itu yang penting ada usaha, apa pun usahanya yang penting halal, ditambah dengan polesan amalan sholeh lainnya yang orang jarang lakukan seperti tahajjud tengah malam dan lain sebagainnya, maka dengan cara Allah, cara yang tak bisa tergambar oleh hati, hutang pun akan segera cepat dilunasi oleh Allah.

Usahakan utamakan dahulu kepentingan Allah dan Rasul, barulah menjalankan kepentingan diri sendiri. Misalnya, jika waktu sholat tiba, segera sholat, lupakan semua aktifitas yang sedang dilakukan yang sekiranya tidak membuat madhorot orang lain apalagi aktifitas yang tak bermanfaat, segera pergi ke mesjid untuk berjamah.

Jika Anda selalu rutin melakukan ini 40 hari, insya Allah ada rasa lain yang bisa didapatkan, ada saja pertolongan yang tak bisa diterima akal sehat, ada saja cara Allah untuk menolong hamba yang sedang kesulitan.

Selain kewajiban kepada Allah yang mesti didahulukan, ada juga hal lain yang mesti dilakukan yakni mengindarkan diri dari semua dosa. Sebab pada prinsipnya, menjauhi dosa adalah sebuah kewajiban kepada Allah juga.

Menurut Saya, cukup 2 saja amalan yang bisa digunakan untuk mempercepat dalam melunasi hutang yakni melakukan kewajiban kepada Allah dan menjauhi perbuatan dosa. Selebihnya adalah berdoa dan berusaha secara fisik.

Berdoa tidak harus dengan doa khusus, walaupun memang lebih baiknya berdoa dengan menggunakana lafadz yang dicontohkan Nabi. Tetapi jika kebetulan belum hafal, berdoalah dengan bahasa sendiri dengan hati yang khsuyuk.

Ingat bahwa selama hutang belum terlunasi, maka Anda masih terbebani hukum "wajib" ke mana-mana. Wajib disini maksudnya wajib membayar hutang. Karena hukumnya wajib, maka semua aktifitas Anda harus diarahkan untuk mendukung yang wajib tersebut.

Seandainya kita lalai waktu, tidak menggunakan kesempatan itu untuk berusaha mencari solusi buat bayar hutang, maka kita dianggap lalai dalam melunasi hutang dan itu dosa. Dan inilah mengapa status orang yang meninggal namun masih ada hutang, menurut Rasul masih menggantung. Tentu saja status ini bagi mereka yang punya hutang tapi tak ada niat baik dan sungguh-sungguhmembayarnya.

Adapun bagi mereka yang punya banyak hutang namun dia tetap berusaha keras, bahkan seluruh waktunya digunakan hanya untuk berusaha mencari solusi melunasi hutang, tapi dia keburu meninggal, maka statusnya nanti, Rasul pun yang akan menanggungnya. Terserah bagaimana Rasul.

Nah bagi kita yang sudah terlanjur berhutang banyak dan takut keburu meninggal, maka segera bertobat dari penyebab hutang lalu gunakan 100 persen waktu yang ada hanya untuk melunasi hutang dan hanya melakukan kewajiban kepada Allah.

Selain itu, perbanyak membaca sholawat kepada Nabi, agar nanti kita kelak di akhirat dapat syafaat Nabi dan ditanggung atau diringankan beban kita akibat hutang yang belum terbayar tersebut. Jangan pesimis, yang punya hutang pun berhak mendapat keselamatan atau pertolongan di akhirat kelak, yang penting kita nesungguh-sungguh melakukan kewajiban kepada Allah.

Demikianlah sedikit informasi bagaimana kita melakukan amalan dalam mempercepat melunasi hutang segunung. Semoga kita bertambah semangat. Saya juga walaupun hutang masih puluhan juta, tetep semangat ngeblog lho, walaupun penghasilannya tidak begitu besar kalau dilihat dari jumlah, tapi alhamdulillah Saya bisa nyicil sebulan sekali, dari total hutang 60 jutaan, sekarang tinggal setengahnya saja. Mudah-mudahan beberapa bulan kemudian bisa lunas.

Nah buat Anda yang punya masalah yang sama dan suka ngeblog, bolehlah kita bincang-bincang bersama, saling share atau berbagi ilmu. Kalau mau silahkan kontak via email. Kalau yang suka Youtube, bisa juga lewat Youtube, cari tutorialnya, cuman Saya belum bisa, karena Saya masih belum terjun ke Youtube mengingat laptopnya masih lemot dipakai ntuk upload video.



ATTENTION FOR MOSLEM !!! ABAIKAN JIKA ADA IKLAN YANG MENAWARKAN KARTU KREDIT/PINJAMAN BERBUNGA/RIBA/JIMAT DLL
Back To Top